Peristiwa Langit di Bulan Agustus hingga Akhir Tahun 2021

Peristiwa Langit di Bulan Agustus hingga Akhir Tahun 2021
1. GERHAN A a. Gerhana Bulan Sebagian (19 November 2021).  Gerhana Bulan kedua dan terakhir di tahun 2021 terjadi tanggal 19 November dengan sebagian Bulan masuk dalam bayang-bayang Bumi. Gerhana Bulan Sebagian (GBS) 19 November 2021 bisa diamati dari wilayah Amerika, Eropa utara, Asia timur, Australia, Pasifik. Pengamat di seluruh wilayah Indonesia bisa mengamati GBS setelah matahari terbenam saat Bulan dalam proses keluar dari umbra Bumi atau saat gerhana bulan sebagian akan berakhir. Untuk wilayah Indonesia barat hanya bisa menyaksikan proses gerhana penumbra karena saat Matahari terbenam, Bulan sudah keluar dari umbra Bumi.  Gerhana Bulan Sebagian 19 November 2021 dimulai dengan gerhana penumbra pukul 14:02 WIB dan berakhir pukul 19:03 WIB. Untuk fase gerhana sebagian dimulai saat Bulan memasuki umbra Bumi pukul 14:18 WIB dan baru akan keluar dari umbra Bumi pukul 17:47 WIB. b. Gerhana Matahari Total (4 Desember).  Gerhana Matahari Total 4 Desember akan menjadi gerhana terakhir di tah…

About the author

Nughazi Media adalah media publikasi berbagai aplikasi ilmu pengetahuan, pendidikan dan agama dalam berbagai format digital.

Post a Comment